Diduga Jual BBM Campur Air, SPBU di Soppeng Disegel Polisi

Minggu, 23 Oktober 2016 | 18:25 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Yusuf Muhammad - Go Cakrawala

Soppeng Gosulsel.com – Sentra Pengisian Bahan Bakan Umum (SPBU), Jl Kemakmuran di Kota Watan Soppeng, disegel polisi, Minggu (23/10/2016). Menyusul laporan pihak SPBU diduga menjual BBM jenis pertalite campur air.

“SPBU kami segel sementara waktu, karena ada laporan dari Honda Brio Community (HBC), bahwa, kendaraanya bermasalah setelah diisi premium jenis pertalite, yang diduga campur air,” kata Kasat reskrim polres soppeng AKP Ahmad Rosma, saat di konfirmasi.

pt-vale-indonesia

Ahmad mengatakan, selain menyegelnya, karyawan dan operator SPBU Kemakmuran juga diamankan untuk diperiksa.

“Kami menduga ini ada unsur kelalaian sehingga, kami akan memeriksa karyawan dan operasional SPBU itu,” ujarnya.

Informasi diperoleh, ada 24 kendaraan dari Club HBC Sulsel melakukan touring ke kawasan obyek wisata Lejja, selama 2 hari yakni, Sabtu dan Minggu. Namun, dalam perjalanan menuju Makassar kendaraan ini rusak setelah diduga mengisi BBM di SPBU Kemakmuran. Kini mobil mereka sedang ditangani bengkel.(*)