UKM BIT Unibos Goes to Semen Bosowa
Kegiatan yang diikuti oleh 80 mahasiswa UKM BIT ini diterima dengan baik dari pihak Semen Bosowa. Pasalnya dalam pemberian materi yang dibawakan oleh Subhan selaku Supervisor pengolah produk juga memicu semangat mahasiswa untuk mengetahui lebih banyak tentang penggunaan sistem informasi di Semen Bosowa.
Bukan hanya pemberian materi, dalam kunjungan ini juga mahasiswa UKM BIT bersama-sama secara langsung melihat area pembuatan produk, juga melihat bagaimana penggunaan sistem admin IT di Semen Bosowa.