
#Pilkada Takalar
Bur-Nojeng Kampanye di Laikang, Masyarakat Teriak ‘Oppoki’
Takalar, GoSulsel.com – Pasangan calon nomor urut 1 di Pilkada Takalar, Burhanuddin Baharuddin – Natzir Ibrahim (Bur-Nojeng) menggelar kampanye dialogis di Desa Laikang, Rabu (11/1/2017).
Bur-Nojeng didampingi ribuan masyarakat Laikang dan sejumlah legislator Gerindra di DPRD Takalar, diantaranya Indra Jaya dan Ilham Jaya Torada.

Bupati non aktif, Burhanuddin Baharuddin dalam sambutanya menyampaikan apresiasinya kepada masyarakat atas sambutan yang dia berikan kepadanya.
“Saya sangat terharu karena bapak ibu yang hadir di tempat ini telah memperlihatkan bahwa kita semua masih suka kami memimpin kembali Takalar lima tahun kedepan,” kata Bur disambut teriakan oppo oleh ribuan masyarakat.
Calon Bupati petahana ini menambahkan bahwa Laikang ini akan menjadi kawasan industri yang kedepan banyak menyerap tenaga kerja lokal karena teluk Liikang dia canangkan akan menjadi kawasan industri yang menyuplai sumber peningkatan pendapatan asli daerah.