Ilustrasi
#

Partisipasi Difabel di Pilkada Takalar Masih Kurang, Ini Penyebabnya

Jumat, 17 Februari 2017 | 16:51 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Citizen Reporter

Menurutnya, selama ini belum ada gerakan dari NGO atau Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) atau partai politik yang memberikan pendidikan politik bagi penyandang disabilitas. Begitu juga dengan para Pasangan Calon Bupati Takalar tidak ada yang peduli kepada difabel.

“Sepertinya Parpol kurang paham soal isu disabilitas. Padahal ini isu internasional, isu mendunia, ” jelas Gusdur, sapaan akrab Rahman.

pt-vale-indonesia

Gusdur menjelaskan hal inilah yang mengurangi peran serta difabel menyalurkan hak suaranya. “Kenapa kami harus pilih kalau kami juga tidak dipedulikan, ” ujar alumnus jurusan Keguruan di Universitas Negeri Makassar ini.

Ketidakpeduli kepada difabel ini, kata Rahman, sudah terlihat sejak kampanye dan debat kandidat, meski debat kandidat kedua memasukan masalah disabilitas pada materi pembahasan, tapi bukan menjadi pokok pembahasan.

“Parahnya. Itu pun suatu yang kebetulan. Dimana salah calon Bupati mencabut pertanyaan soal kepedulian terhadap penyandang disabilitas, ” jelasnya.

Halaman: