Kepsek Ditahan, Kadisdik Sulsel Jadi Inspektur Upacara di SMA 5 Makassar

Senin, 27 Februari 2017 | 12:06 Wita - Editor: Syamsuddin - Reporter: Mirsan - Go Cakrawala

Makassar, GoSulsel.com – Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sulsel, Irman Yasin Limpo menjadi inspektur upacara (Irup) pada upacara bendera di SMA Negeri 5 Makassar, Senin (27/2/2017).

None, sapaan akrab Irman Yasin Limpo ini dalam arahannya mengatakan, seluruh siswa harus ikut menjaga keamanan dan ketertiban sekolah.

pt-vale-indonesia

“Semuanya harus tetap terjaga aman dalam menghadapi UNBK (ujian nasional berbasis komputer,” imbau None.

Suasana upacara di sekolah tersebut memang berbeda dari sebelum-sebelumnya. Jika sebelumnya yang menjadi Irup adalah kepala sekolah, Yusran. Kali ini sang kepala sekolah tidak ada di sekolah.

Kepsek SMA 5 Makassar ditahan di Rutas Kelas I Makassar atas perintah kejaksaan negeri Makassar terkait kasus dugaan pungutan liar (pungli).

None mengharapkan semua sistem belajar mengajar di SMA tersebut tetap berjalan normal seperti biasanya. Semua harus bekerja pada tugas pokok masing masing.

“Persiapkan diri masing masing menghadapi UNBK,” kata None. (*)


BACA JUGA