Polda Sulsel Gelar Operasi Simpatik Mulai Besok

Selasa, 28 Februari 2017 | 17:29 Wita - Editor: Syamsuddin - Reporter: Harlin - Go Cakrawala

Makassar, GoSulsel.com – Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan (Sulsel) akan menggelar operasi simpatik selama tiga pekan, mulai terhitung 1-21 Maret 2017. Operasi ini dilakukan untuk menertibkan pengendara jalan.

“Operasi Simpatik ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat supaya tertib dalam berlalu lintas,” kata Dirlantas Polda Sulsel, Kombes Pol Wiranto, Selasa (28/2/2017).

pt-vale-indonesia

Dia mengatakan sesuai dengan sandinya, Operasi Simpatik lebih menekankan cara bertindak yang humanis dan bersifat preemtif serta preventif. Akan tetapi, setiap pelanggar juga akan ditilang.

Sasaran operasi yakni pelanggaran tidak mengenakan helm, tak memiliki kelengkapan berkendara, penggunaan knalpot yang tidak sesuai dengan standar dan pelanggaran rambu-rambu lampu lintas.

“Kami akan lebih menggunakan upaya-upaya preventif untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. Kalau melanggar tentu kami akan tegur dan beri sanksi,” ujarnya.

Dalam Operasi Simpatik ini, pihaknya menurunkan sebanyak 1.172 personil dari Satuan Lalu Lintas Polda Sulsel, Polres dan Polsek. Diharapkan, operasi simpatik ini dapat menekan jumlah pelanggaran lalu lintas dam angka kecelakaan.

“Operasi ini akan dilakukan ditempat-tempat umum. Dalam operasi ini juga kami membagikan brosur serta pamflet kepada pengguna kendaraan tentang aturan berkendara,” jelasnya.(*)


BACA JUGA