FOTO: Rapat Kordinasi Pembangunan Peternakan Sulsel.

Ini Program Dinas Peternakan Sulsel Genjot Produksi Sapi

Kamis, 09 Maret 2017 | 14:35 Wita - Editor: Irfan Wahab - Reporter: Mirsan - Go Cakrawala

Makassar, GoSulsel.com – Sebagai salah satu daerah produsen ternak sapi, Provinsi Sulawesi Selatan terus melakukan peningkatan komoditas unggulan sapi potong.

Di mana jumlah populasi sapi dan kerbau baik berupa ternak potong maupun bibit mencapai 1,48 juta ekor.

pt-vale-indonesia

Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Sulsel Abdul Azis, mengatakan populasi ternak di Sulsel merupakan populasi tertinggi ketiga setelah Jawa Timur dan Jawa Tengah. Jumlah populasi juga dibarengi peningkatan konsumsi daging secara signifikan pada periode 2011-2015.

“Data statistik menunjukkan konsumsi daging sapi dan kerbau dari 1,61 kg/kapita/tahun pada 2011 menjadi 2,64 kg/kapita/tahun pada 2015. Namun ternyata secara nasional ketersediaan daging sapi lokal baru mencalai 65 persen dari seluruh kebutuhan nasional sehingga terjadi peningkatan volume impor baik berupa sapi maupun daging beku,” katanya saat Rapat Teknis Pembangunan Peternakan Tingkat Provinsi Sulsel, Kamis (9/3/2017) di Hotel Kenari.

Menghadapi tantangan itu, Pemprov Sulsel terus mendorong pemerintah menyusun program peningkatan produksi sapi/kerbau. Mulai tahun 2017, pemerintah menetapkan program Upaya Khusus Sapi Kerbau Indukan Wajib Bunting (UPSUS SIWAB).

Halaman:

BACA JUGA