Tim Kesenian Enrekang Wakili Sulsel di Jakarta

Rabu, 19 April 2017 | 19:22 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Eky Hendrawan - Go Cakrawala

Enrekang,GoSulsel.com – Kabupaten Enrekang kembali mewakili Sulsel dalam pegelaran Festival Budaya Daerah, di Taman Mini Indonesia Indah (TMII) Jakarta.

Tim kesenian Enrekang merupakan gabungan dari beberapa siswa sekolah yang ada di Kabupaten Enrekang. Dimana ini satu kebanggaan masyarakat Enrekang dalam mengembangkan kreativitas pemuda dan pelajar.

pt-vale-indonesia

Kabid Komunikasi Diskominfo Kabupaten Enrekang, Amirullah mengaku jika tim kesenian Enrekang yang bertolak ke Jakarta merupakan kebanggaan tersendiri. Dimana didua tahun terakhir, Enrekang menjadi daerah yang mewakili Sulsel.

“Ini sebuah kebanggaan sendiri karena sudah dua tahun kita selalu didaulat untuk wakili provinsi di ajang seni nasional,” kata Amirullah.

Sementara pelatih tari tim Kesenian Enrekang, Asnida berjanji akan menampilkan dua tari khas Enrekang dalam pagelaran tersebut. Tarian khas Enrekang ini menjadi keunggulan tim ini untuk meraih pengharagaan diajang yang diikuti.

“Kita akan tampilkan tari pa’bendu dangke dan tari lima etnis (Makassar, Bugis, Toraja, Polmas dan Massenrempulu),” ujar Asnida.(*)


BACA JUGA