Tuan rumah PSM Makassar mengawali laga perdana Gojek Traveloka Liga 1 menjamu tim Persela lamongan di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Minggu (16/4/2017).
#

PSM Siap Comeback, Sriwijaya On Fire

Jumat, 19 Mei 2017 | 14:56 Wita - Editor: Syamsuddin - Reporter: Fajrin Amnur - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – PSM Makassar akan menjamu Sriwijaya FC pada pekan ketujuh Liga 1 Indonesia di Stadion Andi Mattalatta, 21 Mei mendatang. Laga ini diprediksi berlangsung seru mengingat kedua tim mengusung misi meraih kemenangan.

Laga kali ini memiliki makna yang berbeda bagi kedua tim. Buat PSM, pertandingan ini bakal jadi momentum bagus untuk bangkit setelah mengalami kekalahan saat ditekuk PS TNI 2-1. Sementara, Sriwijaya FC berusaha melanjutkan penampilan mereka yang sedang on fire dengan meraih dua kemenangan beruntun di laga terakhir.

pt-vale-indonesia

Pelatih PSM, Robert Rene Alberts berharap anak asuhnya menjadikan laga tersebut untuk comeback menuju jalur juara. Juru taktik asal Belanda itu juga berharap semangat Hamka Hamzah Dkk bisa terulang kembali seperti di lima laga awal liga.

Jelang laga ini, Robert Alberts harus kehilangan dua pemain mudanya Ridwan Tawainella dan Asnawi Mangkualam. Ridwan absen karena mengalami cedera sedangkan Asnawi dipanggil mengikuti latihan Timnas U-22.

Untuk mengisi posisi kedua pemain itu, Robert memanggil dua pemain seleksi PSM U-19. Mereka adalah Cristian Viola dan Ayyubi Iwangi.

“Keduanya sebagai solusi untuk kehilangan pemain kami. Kita ingin menang di kandang sendiri,” kata Robert Alberts.

Sementara, Pelatih Sriwijaya FC Osvaldo Lessa mengatakan timya datang untuk mencuri poin. Hanya saja, perlu kerja keras untuk mendapatkan poin mengingat PSM memiliki catatan apik kala menjamu lawannya di markas sendiri.

Hingga pekan keenam liga, PSM belum terkalahkan di kandang sendiri. Apalagi, Ayam Jantan Dari Timur memiliki komposisi pemain berkualitas khususnya Reinaldo Elias da Costa dan Wiljan Pluim.

“PSM merupakan tim yang kuat termasuk duet lini depannya yakni Reinaldo dan Pluim,” kata Osvaldo.(*)


BACA JUGA