#

Salut, Perbaikan Infrastruktur Desa di Kecamatan Pallangga Terealisasi

Senin, 03 Juli 2017 | 17:18 Wita - Editor: Baharuddin -

Gowa,GoSulsel.com – Berkat kerjasama antara pemerintah desa dan masya­ra­kat satu persatu program di Kecamatan Pallangga, Kabupaten Gowa mulai terealisasi. Salah satunya perbaikan infrastruktur di Desa Bontoala.

“Perbaikan infrastruktur ini paling penting di Desa Bontoala. Ini paling banyak dikeluhkan oleh warga. Hampir setiap tahun terjadi banjir,” kata Kepala Desa (Kades) Bontoala, Muh Yusuf Muis, saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (3/7/2017).

pt-vale-indonesia

Muh Yusuf Muis mengatakan, untuk memanfaatkan anggaran dana desa (ADD), salah satu program instratruktur yang terus digenjot yakni, perbaikan dranase atau saluran air. Ini penting dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya banjir.

Selain itu kata dia, pembangunan talud di sepanjang jalan desa. Ini dilakukan untuk mengantisipasi pengikisan jalan.

“Banjir yang kerap terjadi ini disebabkan desa ini sudah di kepung perumahan,”ujar dia.

Lebih jauh, Yusuf mengatakan, program yang sudah terlaksanakan ini merupakan program desa 2016 lalu.

“Saya ini hanya melanjutkan program dari pelaksana tugas (Plt) Kepala Desa tahun lalu. Alhamdulillah kami sudah laksanakan. Kami juga membangun Posyandu di desa ini.” pungkasnya.(*)

 


BACA JUGA