Desa Bunga Ejaya Pallangga jadi Kampung KB di Gowa
Gowa,GoSulsel.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa mencanangkan Kampung Raja-raja, Desa Bunga Ejaya, Kecamatan Pallangga, sebagai kampung Keluarga Berencana (KB). Pencanangan ini dilakukan, Selasa (18/7/2017).
“Pencangan kampung KB ini perlu mendapat dukungan penuh dari masyarakat. Kampung KB sebagai kampung masyarakat yang sehat dan memiliki produktivitas,” kata Kepala Badan BKKBN Kab Gowa, Sofyan Daud, dalam sambutannya.
Sofyan menyatakan kampung keluarga berencana (KB) yang diinisiasi pada 2016 lalu merupakan tempat terintegrasinya seluruh program-program pembangunan.
“Ini merupakan sebagai model miniatur pelaksanaan program,” ujarnya.
Pejabat yang hadir dalam pencanangan kampung KB tersebut yakni, Sekkab Gowa, Muchlis, Kadis Kesehatan (Kadinkes) Gowa, dr Hasanuddin, Dandim 1409 Gowa, Letkol Inf Al Amin Sarwono, dan Camat Pallangga, Indra Wahyudi Yusuf. (*)
(*)