Danny Pomanto dan Indira Mulyasari
#

Kadernya Temui Danny, PKS Sulsel Bilang Begini

Kamis, 21 Desember 2017 | 20:44 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

Makassar,GoSulsel.com – DPW PKS Sulsel angkat bicara pasca 15 PAC PKS Makassar se-Kota Makassar menemui Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto. Dalam pertemuan itu, kader PKS berikrar tetap berada dibarisan Danny apapun bentuk skenario politik partainya.

Menanggapi hal tersebut, Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPW PKS Sulsel, Irwan ST mengaku, pihaknya tidak panik dengan aspirasi yang disampikan kadernya. Dia mengatakan, saat ini memang belum ada keputusan yang sifatnya final dari partai.

pt-vale-indonesia

“Kita tidak panik dengan hal itu, karena memang belum ada keputusan yang sifatnya final dari DPP,” kata Irwan, pada Kamis (21/12/2017).

Hanya memang, belakangan beberapa kali elite DPW PKS membeberkan bahwa partainya telah mencabut dukungan dari pasangan Moh Ramdhan ‘Danny’ Pomanto-Indira Mulyasari Paramastuti (Danny-Indira) lantaran maju lewat jalur indepnden.

Menurut Irwan, hal itu juga belum final, sehingga dia menilai bahwa sikap itu adalah bentuk apresiasi dan sikap kader dalam menyampaikan aspirasi.

“Itu adalah hal yang biasa sebagai bentuk apresiasi dan sikap kader dalam menyampaikan aspirasi mereka,” tuturnya.

Dijelaskan pula, jika pada akhirnya PKS sudah menentukan sikap siapa yang diusung di Pilwali Makassar, lantas ada kader yang mbalelo, maka pihaknya akan memberikan sanksi sesuai yang diatur dalam partai.

“Aturan partai harus tetap ditegakkan. Silahkan teman-teman memilih, apakah memundurkan diri atau menungggu dimundurkan,” tandasnya.(*)


BACA JUGA