Bupati Gowa, Adnan Purictha Ichsan meresmikan proyek Pamsimas III, di Desa Lembangloe, di Kecamatan Biringbulu, Selasa (16/1/2018).

Pemkab Gowa Bangun 10 Pamsimas di 7 Kecamatan, 1 Sudah Diresmikan

Rabu, 17 Januari 2018 | 10:35 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Afrilian Cahaya Putri - GoSulsel.com

Gowa, Gosulsel.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa membangun 10 Penyediaan Air Minum & Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas) III, tahun ini. Pamsimas ini tersebar di tujuh kecamatan. Satu sudah diresmikan yakni, di Kecamatan Biringbulu, pada Selasa (16/1/2018).

Yakni, Kecamatan Biringbulu, Kecamatan Bontolempangan, Kecamatan Parigi, Kecamatan Tombolopao, Kecamatan Manuju, Kecamatan Parangloe dan Kecamatan Biringbulu. Delapan titik Pamsimas ini dianggarkan dari APBN dan 2 titik dari APBD Gowa.

pt-vale-indonesia

“Pamsimas sudah diresmikan Bupati Gowa, Adnan Purictha Ichsan, di Desa Lembangloe, di Kecamatan Biringbulu, Selasa (16/1/2018). Kami bersyukur adanya proyek ini. Pasalnya, wilayah ini sering terjadi krisis air,”kata Camat Biringbulu, Yamin Basri

Yamin mengatakan, warga di Desa Lembangloe kesulitan mendapatkan air bersih. Untuk mendapatkan air bersih harus menempuh jarak cukup jauh. Itupun hanya satu titik saja, bahkan sering pula terjadi konflik internal hanya untuk mendapatkan air bersih ini,” ungkapnya.

Bupati Gowa, Adnan Purictha Ichsan mengatakan, dalam rangka menciptakan masyarakat hidup bersih dan sehat, Kementerian PU dan Perumahan Rakyat mengagas program tersebut.

“Inilah fungsi dari pemerintahan yang ada dan pemerintah harus menunjukkan arah dimana kita harus tuju secara bersama-sama, sesuai filosofi pemerintahan orang gowa yang berbunyi, “siri’na , tuma’butayya niaki ri pamarentayya, pa’rupanna gauka niaki ri tojaiyya, parentai tawwa ri erokna,” jelas Bupati termuda se-KTI ini.

Adnan berharap, dengan kehadiran Pamsimas yang hadir di 10 titik ini, agar kiranya dapat digunakan seefektif dan seefisien mungkin sehingga mampu memenuhi kebutuhan sehari-hari dan kehidupan lingkungan yang lebih baik.

Pada peresmian tersebut juga dilakukan penandatangan prasasti, pengguntingan pita dan membuka kran air, yang disaksikan Kepala Badan Perencanaan Daerah (Bappeda), Taufiq Mursad, Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Mundoap, Camat Biringbulu, Yamin Basri, Para Tripika Kecamatan dan Masyarakat Desa Lembangloe.(*)


BACA JUGA