188 Gelandangan Psikotik Dapat Kartu KIS dari Dinsos Kota Makassar

Jumat, 09 Februari 2018 | 13:15 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: A Nita Purnama - GoSulsel.com

Makassar, Gosulsel.com – Sebanyak 188 gelandangan psikotik (gelandangan orang gila) mendapat Kartu Indonesia Sehat (KIS)  dari Dinas Sosial (Dinsos) KotaMakassar. Kartu itu diserahkan di Rumah Sakit Umum Dadi, Jl Lanto Daeng Pasewang, Jumat (09/02/2018).

“Hari ini melalui Dinsos menyalurkan 188 keping kartu KIS yang kemudian di pergunakan untuk perawatan mereka dalam hal ini melalui BPJS kesehatan,” kata Kadinsos Kota Makassr, Dr Mukhtar, melalui via whatsapp.

pt-vale-indonesia

Mukhtar mengatakan, ini salah satu wujud perhatian pemerintah kota makassar terkait gelandangan pisikotik yang terjaring selama ini.

“Ini susulan dan program berkelanjutan, pisikotik yang yang terjaring ini terkadang tak mempunyai keluarganya, olehnya itu, kita membuat KIS untuk mereka sehingga pembiayan pengobatan mereka di tanggung pemerintah,” pungkasnya.(*)


BACA JUGA