Bupati Gowa Dampingi Pemda Bone Ziarah ke Makam Arung Palakka

Kamis, 22 Maret 2018 | 14:31 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Mirsan - Go Cakrawala

Gowa, Gosulsel.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bone menggelar ziarah ke makam pahlawan Arung Palakka di Kompleks Makam Arung Palakka di Jl Pallantikang, Kecamatan Gowa, Kamis (22/3/2018).

Penjabat Bupati Bone, Andi Bakti Haruni hadir langsung  dalam acara ziarah ini. Kehadiran rombongan Pemda Bone didampingi langsung oleh Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan.

pt-vale-indonesia

Usai meletakkan karangan bunga di pusara Arung Palakka, Penjabat Bupati Bone Andi Bakti Haruni menyerahkan cinderamata kepada Pemda Gowa.

Selain plakat, Pemda Bone memberikan miniatur Arung Palakka yang diterima oleh Adnan. Dari Pemda Gowa sendiri menyerahkan miniatur badik dan kamus bahasa Makassar-Indonesia-Inggris ke Pemda Bone.

“Terima kasih atas fasilitasinya dari Pemda Gowa, semoga semangat persaudaraan antar Bone dan Gowa terus terpelihara,” kata Bakti Haruni.

Acara ziarah ke makam Arung Palakka merupakan rangkaian dari peringatan hari jadi Kabupaten Bone ke 688.

Latenritatta  Arung Palakka sendiri merupakan Raja Bone XV yang lahir di Lamatta, Mario-ri Wawo, Soppeng, 15 September 1634 dan meninggal di Bontoala, 6 April 1696 pada umur 61 tahun adalah Sultan Bone yang menjabat pada tahun 1672-1696.

Saat masih berkedudukan sebagai pangeran, ia memimpin kerajaannya meraih kemerdekaan dari Kesultanan Gowa pada tahun 1666. (*)


BACA JUGA