Tabligh Akbar Yusuf Mansyur Berjalan Sukses, Ketua Ikatan Notaris Indonesia: Terima Kasih Pemda Gowa

Kamis, 26 Juli 2018 | 20:57 Wita - Editor: Irwan AR - Reporter: Afrilian Cahaya Putri - GoSulsel.com

Gowa, Gosulsel.com — “Meraih Cinta Ilahi” tema yang dibawakan oleh ustad Yusuf Mansur dalam tausyiahnya di Masjid Agung Syekh Yusuf, Kamis (26/7/2018).

Tampak masyarakat Gowa dan Makassar yang hadir cukup antusias mengikuti tabligh akbar yang digelar Ikatan Notaris Muslim Indonesia.

pt-vale-indonesia

Ketua Pengurus Wilayah Sulsel Ikatan Nitaris Indonesia, Hustam Husain mengatakan, sangat bersyukur karena Pemerintah Kabupaten Gowa memberikan kami fasilitas untuk menggelar kegiatan ini di Masjid Agung Syekh Yusuf.

“Kami berterima kasih kepada Pemda Gowa karena sudah memfasilitasi kegiatan kami masjid agung sendiri merupakan masjid dengan kualitas sound yang cukup bagus, bahkan bapak bupati juga memberikan kami kendaraan, tenda, itu lebih dari apa yang kita minta,” jelasnya.

Hustam mengatakan, persiapan dari kegiatan tersebut dilakukan dalam kurun waktu tiga minggu.

“Begitu kita dapat kepastian dari Ustad Yusuf Mansur, maka segala persiapan kita lakukan.” ujarnya.

Melihat antusiasme masyarakat pada kegiatan tabligh akbar tersebut, Hustam mengaku pihaknya semakin bertekad untuk terus menggelar kegiatan besar semacam ini.

“Bukan sekedar pengajian, mungkin berikutnya kami akan menghadirkan ulama-ulama besar seperti ustad Abdul Somad, dan lain-lain yang sudah ada dalam perencanaan kita,” jelasnya.

Diketahui, tabligh akbar ini merupakan yang pertama kalinya sejak kepengurusan Hustam, mengingat Ikatan Nitaris Indonesia ini sudah berjalan dua tahun lamanya. (*)


BACA JUGA