#

Bisa Bayar Pajak Kendaraan di Sulsel Expo 2018, Bapenda Sulsel Juga Siapkan Souvenir

Sabtu, 11 Agustus 2018 | 17:15 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Junaid - Gosulsel.com

Makassar,Gosulael.com – Selain bisa mengunjungi beberapa stand pameran, pengujung juga bisa membayar pajak kendaraan bermotor (PKB). Pembayaran bisa dilakukan pada pukul 10.00 s/d 22.00 Wita.

Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pendapatan Wilayah Makassar I, H. Harmid Hamid kepada Gosulsel.com mengatakan pemgujung dan peserta pameran  bisa membayar pajak di stand tersebut.

pt-vale-indonesia

“Selama Expo ini pengunjung dan peserta pameran bisa bayar disini,” katanya saat ditemui di stan d pameran Bapenda Sulsel, Sabtu (11/8/2018).

Selain itu, Harmin Hamid juga menjelaskan bahwa pelanggan Samsat yang membayar pajak pada saat Expo akan mendapat souvenir menarik dari Bapenda Sulsel.

“Kami juga ada souvenir menarik bagi pengunjung yang membayar pajak. Kami ada payung, mug, dan pulpen,” lanjutnya.

Sementara itu, dari data yang berhasil diperoleh untuk hari pertama Sulsel Expo 2018 jumlah pemilik kendaraan yang membayar pajak mecapai 75 unit kendaraan yang terdiri dari roda 4 dan roda 2.

Ia juga menargatkan di Sulsel Expo 2018 tersebut pihaknya bisa mencapai Rp 300 juta PKB yang masuk.

” Rp 300 juta kita dapat Insya Allah karena hari pertama saja sudah ada 75 kendaraan. Dan hari ini baru jam segini (16.00) sudah masuk Rp 32 juta PKB,” tambahnya.(*)


BACA JUGA