Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan

Bupati Gowa Geram, Pedagang Tumpuk Sampah Usai Car Free Day

Senin, 20 Agustus 2018 | 14:26 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Ryan Saputra - Gosulsel.com

Gowa, Gosulsel.com – Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan, geram terhadap pedagang kakilima (PK5). Pasalnya, setiap Car Free Day (CFD) setiap minggunya, banyak sampah berserakan.

“Ini sudah tidak benar, masak setiap kali car free day sampah berserakan di mana-mana,” ujar Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan, Senin (20/8/18)

pt-vale-indonesia

Persoalan ini mencuat, ketika orang nomor satu di daerah inj, melintai Jl Masjid Raya tempat PK5 berjualan di car free day. Bupati melihat secara langsung bagaimana sampah-sampah itu berserakan.

Karena itu, dia memerintahkan Satpol PP dan Dishub, untuk melakukan sosialisasi kepada para pedagang agar memungut dan membawa pulang sampah-sampah di sekitar tempat jualan mereka.

“Saya perintakan Satpol PP untuk memberitahukan mereka, agar sampah-sampah itu dipungut,” ujarnya.

Kalau mereka masih juga meninggalkan sampah yang berserakan, dia memerintahkan para PK5 untuk dicatat, dan dilarang untuk berjualan lagi.

“Kalau mereka tidak mau mendengar agar kawasan itu bersih saat ditinggalkan, catat dan larang mereka untuk berjualan lagi,” tegasnya.

Sementara itu kepala bidang kebersihan dan persampahan Abtizar saat di konfirmasi mengenai permaslahan sampah mengatakan setelah pelaksanaan Car free Day kami menurunkan petugas penyapu dan pengangkutan untuk membersihkan kawasan CFD.

“Saya yang pimpin langsung minggu kemarin. memang volume sampah akibat Ini luar biasa dan kami tidak menyiapkan sejumlah petugas khusus terkait kegiatan tersebut sehingga sangat diharapkan kepedulian terhadap para pedagang di CFD untuk membersihkan areal sekeliling mereka berjualan bukan hanya setelah berjualan tapi setiap saat areal mereka harus tetap dalam keadaan bersih” ujar Abtizar.

Tambahnya lagi ntinya pedagang ini harus masing-masing bertanggung jawab terhadap tempat mereka. Himbauan ini langsung sampaikan kepada masing-masing PK5 minggu kemarin 15/08/2018.

“Saya juga ingatkan untuk senantiasa menjaga kembang Yg ada di sepanjang area CFD karena kebanyakan dari mereka masih banyak yang menyimpan barang dagangan dan peralatan makan di atas taman” tutur Abtizar.(*)


BACA JUGA