Bapenda Sulsel Kurban 9 Ekor Sapi

Kamis, 23 Agustus 2018 | 16:11 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Junaid - Gosulsel.com

Makassar, Gosulsel.com – Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Sulsel kurban sembilan ekor sapi pada Idul Adha 1439. Delapan ekor sapi disembelih di kantor Bapenda Sulsel Jl AP Petta Rani Makassar, Kamis (23/8/2018).

Sementara itu, satu ekor lainnya disalurkan di Kantor Gubernur Sulsel untuk dikurban yang merupakan sapi kurban dari Sekretaris Bapenda Sulsel Kemal Redindo Syahrul Putra SH, MH.

pt-vale-indonesia

Sedangkan 8 sapi lainnya merupakan kurban dari Aparatur Sipil Negara (ASN), pegawai Bapenda Sulsel dan keluarganya.

Dari 8 ekor sapi tersebut sebanyak empat ekor sapi merupakan kurban empat bidang di Bapenda Sulsel, satu ekor dari Sekretariat Bapenda Sulsel, dua ekor dari BAZ Bapenda Sulsel, dan satu ekor dari Koperasi Pedati Sejahtera Bapenda Sulsel.

Melalui panitia yang telah dibentuk, sapi tersebut disalurkan kepada yang berhak.(*)


BACA JUGA