KLM Jabal Rahmat Meledak di Pelabuhan Benteng Selayar

Sabtu, 01 September 2018 | 23:11 Wita - Editor: Irwan Idris - Kontributor: Asmaun - Gosulsel.com

Selayar, Gosulsel.com – Kapal Layar Motor (KLM) Jabal Rahmat yang berlabuh di Dermaga Rauf Rahman Benteng Selayar seketika ludes terbakar. Peristiwa yang menggegerkan warga sekitar pelabuhan dan masyarakat Benteng ini terjadi pada Sabtu (01/09/2018) sekitar pukul 18.00 Wita.

Kapal tersebut dinakhodai Muchlis dengan 4 orang anak buah kapal (ABK) tujuan Bonerate Kecamatan Pasimarannu.

pt-vale-indonesia

Berdasarkan keterangan pihak Kodim yakni Danpos Benteng, Marwan, mengatakan kapal tersebut meledak diduga disebabkan adanya kebocoran pada mesin kapal.

“Jadi sebelumnya ABK kapal berusaha menghidupkan mesin dengan cara menstater, tapi ada percikan api sehingga mengalami kebakaran,” ujar Marwan.

Lanjut dia, akibat percikan api tersebut sehingga mengalami kebakaran. Kemudian ABK langsung lari ke atas dermaga.

“Kapal memuat bahan bakar berupa tabung gas dan bahan bakar lainnya, makanya api cepat menyebar dan tidak bisa dikendalikan,” kata dia.

Belum diketahui jumlah kerugian yang dialami pemilik kapal, namun atas peristiwa ini kerugian dapat ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini hanya salah satu ABK mengalami luka bakar ringan.

 

Sedangkan pemadam kebakaran milik Pemkab Selayar menurunkan sedikitnya 3 armada pemadam kebakaran. Hingga berita ini ditulis, dermaga Rauf Rahman masih dipadati masyarakat yang menyaksikan peristiwa kebakaran kapal itu. (*)