
#DAERAH
Kapolres-Dandim Selayar Tanam Bawang Bersama, Ini Harapan Mereka
Selayar, GoSulsel.com – Jajaran Kepolisian, Kodim dan Pemkab Selayar melakukan penanaman Bawang merah secara bersama di lahan kebun Kamtibmas milik Polres dalam rangka menyukseskan ketahanan pangan nasional dan mendukung program revolusi tani Pemkab Selayar, Senin (10/9/2018).
Kegiatan tersebut dihadiri Kapolres Selayar AKBP Syamsu Ridwan, Dandim 1415 Letkoll Yuwono, Kabid Pemdes Pemkab dan sejumlah perwira di jajaran Polres dan Kodim.

Pada kesempatan ini pengelola kebun Kamtibmas Aiptu Hasan, mendapatkan Apresiasi dari Dandim 1415 Selayar Letkol Yuwono, yang ditandai dengan pemberian PIN Territorial.
“Kegiatan seperti patut ini menjadi contoh bagi masyarakat. Ini perlu dimotivasi dan harus diapresiasi dengan prestasi di Provinsil Sulsel. Makanya Lurah, Babinsa dan Bhabinkamtibmas harus memiliki inovasi seperti ini,” kata Dandim.
Sedangkan Kapolres Selayar AKBP. Syamsu Ridwan mengatakan, ke depan Selayar tidak lagi mengandalkan sayur dan kebutuhan lain dari daerah lain dalam memenuhi kebutuhan sayuran dan palawija.
“Semoga kegiatan Bhabinkamtibmas ini menjadi contoh bagi masyarakat yang lain. Pemerintah daerah juga diharapkan dapat bersinergi mengajak masyarakat menanam sayuran,” katanya.
Kapolres juga berharap, upaya ini bisa menjadi pilot project 3 pilar yakni Polres, Kodim dan Pemda. Ini juga dimaksudkan menjadi tonggak menuju Selayar swasembada pangan.(*)