Kembalikan Kejayaan Udang Sitto, Pemprov Sulsel Target 100 Ha Tambak
Berdasarkan data Dinas Kelautan dan Perikanan Sulsel, tahun 2017 lalu produksi udang windu Sulsel sekitar 120 ribu ton. “Produksi kita saat ini kala dengan Kalimantan, karena di sana merupakan daerah baru,” pungkasnya.
Sebelumnya, Gubernur Sulsel Prof Nurdin Abdullah berjanji mengembalikan kejayaaan potensi sektor pertanian dan tambak di Sulsel. Produk unggulan yang dimaksud seperti, jeruk Selayar, udang sitto (windu), dan ulat sutera murbei, serta peningkatan produksi coklat dan kopi.
“Mari kita kembali membuat gerakan untuk mengembalikan kejayaan coklat dan udang sitto Sulawesi-Selatan. Ini gerakan bukan proyek pengembangan coklat atau udang,” kata Nurdin.
Menurutnya, dengan gerakan maka sumber daya manusia akan disiapkan, termasuk kesejahteraan dan peningkatan keahlian petani.(*)