Anak TK Angkasa Pura Kumpulkan Donasi untuk membantu korban di Palu dan Donggala

Anak TK Angkasa Pura Kumpul Donasi Palu Donggala

Minggu, 04 November 2018 | 13:59 Wita - Editor: adyn - Reporter: Muhammad Yusuf - GoSulsel.com

Maros, Gosulsel.com – Kepedulian membantu sesama ternyata sampai pada anak Taman Kanak Kanak, seperti kemarin pagi, Sabtu(03/11). Anak-anak kecil ini bersedekah sambil mendengarkan dongeng dari Puguh Herumawan yang difasilitasi Yayasan Yatim Mandiri Maros.

Kepsek Endang Sukasih SPd mengatakan tali kasih diajarkan pada anak anak semenjak belia, agar jiwa sosial dan keinginan memberi dapat tumbuh dengan baik.

pt-vale-indonesia

Sementara Anggota Dewan Pendidikan Kabupaten Maros, Lory Hendrdjaya menambahkan ini jurus jitu yang dilakukan TK Angkasa Pura. “Anak-anak memang harus dilibatkan dalam kegiatan-kegiatan sosial seperti membantu korban bencana,” ujarnya.

Acara ini berlangsung satu jam dan Heru memikat hati anak anak TK.

Selain TK Angkasa Pura kegiatan yang sama juga digelar di SD 57 dan SD Inpres 111 Bulu Bulu dan SDN 126 Inpres Kariango.

Dari empat sekolah didatangi Infak dongeng ini berhasil mengumpulkan donasi sebanyak Rp8 juta. Selanjutnya hasil tersebut akan diserahkan ke Posko Bencana di Palu dan Donggala.


BACA JUGA