#

Andi Makmur Burhanuddin yakin Menang dengan Modal Silaturahmi

Rabu, 07 November 2018 | 10:36 Wita - Editor: Irwan AR -

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Berada di daerah pemilihan (dapil) yang keras di kota Makassar, yakni Dapil 2 justru menganggap jadi tantangan menarik bagi salah satu Calon Legislatif (Caleg) DPRD kota Makassar dari Partai golkar Makassar ini. Andi Makmur Burhanuddin tak gentar walaupun tak punya amunisi berlimpah seperti caleg-caleg yang berlatar pengusaha lainnya.

” Saya bermodal visi, semangat dan silaturahmi saja,” ungkap Noval sapaan akrab caleg nomer urut delapan ini, Rabu 7 November 2018.

pt-vale-indonesia

Latar belakang caleg yang terlihat nyentrik dengan rambut gondorng yang kerap diikat rapi ini banyak bergelut sebagai aktivis organisasi. Walaupun penampilannya tersebut nyentrik rupanya ia adalah humas Yayasan Daarul Quran Wisata Hati Sulsel yang mengurusi penghafal Al-Qur’an.

“Visi saya sederhana, salah satunya membangun aktivitas kreatif di anak muda Makassar, memberi ruang yang lebar bagi pengembangan kreatifitas tersebut dan menjadikan ini sebagai lahan ibadah bagi saya pribadi,” ujar Noval serius.

Ia memang banyak bersentuhan dengan aktivitas pemuda, sejak di dunia kampus di almamaternya STIEM Bongaya, aktif di kesenian bahkan menjadi ketua umum Sanggar Merah putih Makassar juga diorganisasi kepemudaan yang bergerak dalam aktivitas pencinta alam dan lingkungan.

Saat ini Noval tercatat sebagai salah satu wakil ketua di kepengurusan AMPI Sulsel yang membidangi kesenian dan budaya.

Ditanya soal peluangnya mengisi salah satu kursi di DPRD Makassar, ia tersenyum santai, “Tugas saya berikhtiar, hasilnya saya serahkan ke Allah sang penentu segalanya, yang pasti setiap waktu saya pergunakan untuk bergerak,” pungkasnya.(*)


BACA JUGA