Puluhan dokter dan perawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Salewangang, Maros, melakukan aksi mogok pelayanan, Senin (17/12/2018)
#

Dokter RSUD Salewangang Maros Mogok Pelayanan, Ternyata Ini Sebabnya

Senin, 17 Desember 2018 | 13:18 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Muhammad Yusuf - GoSulsel.com

MAROS, GOSULSEL.COM — Puluhan dokter dan perawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Salewangang, Maros, melakukan aksi mogok pelayanan. Hal itu, dilakukan para tenaga medis, lantaran dinilai manajemen rumah sakit tidak transparan.

“Aksi kami lakukan agar masyarakat tahu bahwa bukan pelayanan yang bobrok. Akan tetapi, manajemen yang sama sekali tidak transparan,” ujar koordinator aksi, dr Syahruni Syahrul, Senin (17/12/2018).

Aksi yang sebagian besar dilakukan oleh tenaga dan dokter dari bagian poliklinik ini, tidak terima dengan kritik masyarakat selama ini yang mengeluhkan pelayanan. Sementara, transparansi dari manajemen rumah sakit lah yang dianggap tidak maksimal.

“Sudah berulang kali kami upayakan komunikasi. Namun, tetap tidak mendapatkan respon yang baik. Tidak semestinya ini dilakukan,” katanya.

Lanjut dr Syahruni bahwa dirinya akan terus melanjutkan aksi mogoknya ini sampai pihak manajemen RSUD Salewangang Maros memberikan kejelasan.

“Hari ini, pihak RSUD dipanggil oleh DPRD, kita akan aksi sampai ada kejelasan,” katanya.(*)


BACA JUGA