Bupati Maros, Hatta Rahman, menemui para dokter yang melakukan aksi mogok kerja di RSUD Salewangang Maros, Selasa (18/12/2018)
#

Ditemui Bupati Maros, Dokter Mogok Kembali Melayani Besok

Selasa, 18 Desember 2018 | 21:24 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Muhammad Yusuf - GoSulsel.com

MAROS, GOSULSEL.COM — Setelah ditemui oleh Bupati Maros Hatta Rahman, puluhan tenaga medis dan dokter mengaku akan kembali membuka pelayanan kesehatan untuk masyarakat besok pagi, Selasa (18/12/2018). 

Hal itu, disampaikan oleh koordinator aksi dr Syahruni Sahrul, bahwa pelayanan kesehatan kembali dijalankan besok, setelah Bupati Maros, datang ke RSUD Salewangang untuk melakukan pengecekan dan verifikasi terhadap sejumlah polemik yang tengah bergulir antara pihak manajemen dengan dokter. 

pt-vale-indonesia

“Mulai besok seluruh bentuk pelayanan kesehatan akan kembali berjalan seperti semula,” ujarnya. 

Ia pun menghimbau kepada warga Maros yang membutuhkan penanganan medis sekiranya untuk datang ke RSUD Salewangang, “Kami akan umumkan ke media elektronik dan sejenisnya. Akan pelayanan yang kembali normal,” ujar dr. Syahruni, kepada awak media. 

Sebelumnya, para dokter dan tenaga medis melakukan mogok melayani pasien selama dua hari mulai Senin 17 Desember 2018 kemarin sampai dengan hari ini, Selasa 18 Desember 2018, lantaran diduga adanya penyelewengan klaim dana BPJS dan data pasien.(*)


BACA JUGA