Piagam kebohongan award PSI yang diberikan kepada Andi Arief
#

Soal Kebohongan Award PSI ke Kubu Prabowo-Sandi, Saiful Haq Klaim Berikan Pendidikan Politik

Jumat, 04 Januari 2019 | 23:00 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Partai Solidaritas Indonesia (PSI) kembali mengeluarkan sikap kontroversial. Label dan piagam kebohongan award PSI yang diberikan terhadap Prabowo Subianto, Sandiaga Uno, hingga Andi Arief menjadi perbincangan publik.

Sekretaris Bappilu DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI) PSI, Andi Saiful Haq memberikan tanggapan soal sikap DPP partainya itu. Dia mengklaim bahwa hal itu adalah bagian pendidikan politik.

pt-vale-indonesia

Saiful yang juga Caleg DPR RI PSI untuk daerah pemilihan (Dapil) Sulawesi Selatan I ini menjelaskan, perihal maksud dan tujuan PSI mengirimkan award tersebut, adalah upaya memberikan pendidikan politik kepada masyarakat.

“Sudah lama publik disuguhkan kebohongan, sudah lama juga publik tidak disuguhi sarkasme politik yang segar, saya kira ini pelajaran bagi pembuat kebohongan. Mulutmu harimaumu,” ungkap Andi Saiful, saat dikomfirmasi Jumat (4/1/2019).

Langkah unik dan berani yang dilakukan PSI ini tentu beresiko. Andi Saiful Haq menyatakan tidak khawatir dan mengapresiasi ide segar DPP PSI tersebut.

“Untung cuma kita kirimkan award dengan pialanya, kalau di Makassar sejak dulu emak-emak kita selalu berpesan, yang suka bohong dikasih lombok (cabe) mulutnya,” pungkas Saiful.(*)


BACA JUGA