Debat perdana capres 2019
#

“Kesempatan Mengukur Kualitas Calon” BPD Prabowo-Sandi Bulukumba Ajak Masyarakat Nobar Debat

Senin, 14 Januari 2019 | 17:16 Wita - Editor: Irwan Idris - Reporter: Muhammad Fardi - GoSulsel.com

BULUKUMBA, GOSULSEL.COM – Badan Pemenangan Daerah (BPD) pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto – Sandiaga Salahuddin Uno di Kabupaten Bulukumba mengajak kepada seluruh masyarakat untuk menyaksikan atau nonton bareng debat kandidat perdana Capres-Cawapres, 17 Januari 2019 mendatang.

Koordinator BPD Prabowo – Sandi Kabupaten Bulukumba, Syahruni Haris mengatakan, penting bagi masyarakat untuk menyaksikan seluruh rangkaian debat kandidat.

pt-vale-indonesia

Menurutnya, pada debat kandidat adalah kesempatan masyarakat untuk mengukur kualitas calon pemimpinnya sebelum menentukan pilihan.

“Semoga dengan debat ini, masyarakat tercerahkan, sehingga lebih memahami konteks yang sebenarnya, agar masyarkat semakin mencintai dan memilih Prabowo Sandi,” kata Caleg DPRD Sulsel Dapil V, Bulukumba – Sinjai ini, Senin (14/1/2019).

Tidak hanya itu saja, pihaknya bahkan menyiapkan tempat nonton bareng secara terbuka bagi masyarakat Bulukumba. Kegiatan nobar ini tersebar di beberapa titik yang dipusatkan di Posko Rumah Juang Prabowo – Sandi, di Caile, Bulukumba.

Koordinator BPD Prabowo – Sandi Kabupaten Bulukumba, Syahruni Haris

“Insya Allah sementara kita persiapkan. Di Posko Rumah Juang Caile,” kata dia.

Sebelumnya, Gerakan Millenial Indonesia (GMI) Provinsi Sulawesi Selatan juga mengajak seluruh masyarakat nonton bareng (nobar) debat perdana pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Pilpres 2019.

Halaman: