HPMT Kom. UNM bersama Excellent Islamic Generation (EXIT) Makassar menggelar English Camp di Kampung Kopi Rumbia Kabupaten Jeneponto, Jumat-Minggu (8-10/2/2019)

Tingkatkan Kemampuan Bahasa Inggris Siswa, HPMT dan EXIT Makassar Helat English Camp

Rabu, 13 Februari 2019 | 19:30 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Citizen Reporter

JENEPONTO, GOSULSEL.COM — Himpunan Pelajar Mahasiswa Turatea Komisariat Universitas Negeri Makassar (HPMT Kom. UNM) bersama Excellent Islamic Generation (EXIT) Makassar menggelar English Camp. Kegiatan yang berlangsung di Kampung Kopi Rumbia Kabupaten Jeneponto, dihelat selama tiga hari, Jumat-Minggu (8-10/2/2019).

English Camp tersebut merupakan yang pertama kalinya digelar oleh HPMT dengan menggandeng salah satu komunitas bahasa Inggris di Makassar yaitu EXIT English Meeting Club. Kegiatan tersebut diikuti oleh siswa dari beberapa SMA di Jeneponto.

pt-vale-indonesia

“Yang ikut tiga sekolah, SMA 2 Jeneponto, SMA 7 Jeneponto, dan Madrasah Aliyah An-Nuriyah Bontocini,” ujar Ketua Panitia, Ekky Septian Pratama.

Lanjut, ia mengatakan, tujuan kegiatan ini untuk meningkatkan minat siswa SMA sederajat di Jeneponto dalam berbahasa Inggris.

“Jadi kegiatan ini untuk bagaimana siswa bisa berbahasa Inggris dengan baik, di mana zaman sekarang zaman milenial bahasa Inggris sangat diperlukan di semua tempat kerja,” tambahnya.

Dengan mengangkat tema “Study English is More Than Study”, diharapkan pula melalui kegiatan ini siswa SMA yang menjadi peserta bisa mengaplikasikan bahasa Inggris dengan baik di dalam sekolah atau di luar sekolah.

Pada kesempatan yang sama, Presiden EXIT, Asrina Fitrianingsih, menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan kepada EXIT untuk turut mengambil bagian dalam kegiatan tersebut.

“Alhamdulillah, ucapan terima kasih yang sedalam-dalamnya untuk HPMT, yang telah memberikan kepercayaan kepada kami, EXIT menjadi bagian dari kegiatan English Camp yang juga pertama kali dilaksanakan oleh HPMT. Semoga kerja samanya tidak sampai di sini saja dan tali silaturahmi tetap terjaga,” ungkapnya.(*)


BACA JUGA