Komunitas Muslim Bersedekah (KMB) membagi-bagikan makanan untuk jamaah salat Jumat

Komunitas Muslim Bersedekah Hadir Setiap Jumat Bagi-Bagi Makanan di Gowa dan Makassar

Jumat, 29 Maret 2019 | 21:52 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Junaid - Gosulsel.com

GOWA, GOSULSEL.COM — Terbentuk sekitar satu bulan lalu kini Komunitas Muslim Bersedekah (KMB) hadir di setiap hari Jumat bagi-bagi makanan untuk jamaah salat Jumat.

Komunitas Muslim Bersedekah sendiri merupakan komunitas yang diinisiasi oleh 3 orang, yaitu Abd. Haris Mannan yang merupakan pegawai Bank BTN Syariah, Mansur Leo pengusaha/developer dan Muhammad Shuhufi akademisi Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar.

pt-vale-indonesia

“Saya beserta dua orang teman membuat komunitas yaitu Komunitas Muslim Bersedekah untuk membagi makanan setiap hari Jumat dan alhamdulillah sudah sebulan berjalan,” kata Muhammad Shuhufi kepada Gosulsel.com, Jumat (29/3/2019).

Muhammad Shuhufi yang juga merupakan Dosen Fiqih Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UIN Alauddin Makassar ini menjelaskan bahwa pembentukan komunitasnya berawal saat mereka bertiga diskusi tentang berkah dari sedekah.

“Berawal dari diskusi kami bertiga ini tentang berkah sedekah dan berkah hari Jumat, maka digabungkan keberkahan itu dapat berkah sedekah makanan dan dilaksanakan pada hari Jumat,” ujarnya.

Menurut ayah dari dua putri ini bahwa berkah sedekah merupakan bentuk berbagi dan salah satu bentuk kepedulian terhadap sesama khususnya umat muslim. Tak hanya itu, Muhammad Shuhufi menjelaskan bahwa dengan adanya sedekah tersebut akan mempercepat orang untuk beraktivitas.

“Berkah sedekah adalah manfaat sedekah kepada sesama, dan merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama muslim. Dan kami pilih sedekah dalam bentuk makanan, karena makanan merupakan sedekah yang paling cepat dimanfaatkan oleh penerima dan untuk mempermudah kembali beraktifitas setelah Jumat, sehingga mereka tidak perlu lagi mencari makanan,” jelasnya.

Dibantu oleh anggota Pramuka UIN, Muhammad Shuhufi menyebutkan saat ini Komunitas Muslim Bersedekah setiap Jumatnya mampu membagikan makanan 80 sampai 100 dos kepada jamaah salat Jumat dengan menggilir mesjid-mesjid yang banyak diisi oleh mahasiswa dan musafir. Muhammad Shuhufi percaya bahwa sedekah tersebut akan membawa berkah tersendiri bagi yang bersedekah.

“Ini akan menumbuhkan semangat berbagi dan Insya Allah akan mendapatkan keberkahan bagi setiap usaha dan pekerjaan di profesi masing-masing. Untuk sementara masih di wilayah Gowa dan Makassar dan kami masih terus menggalang teman-teman pengusaha untuk bergabung dalam komunitas ini,” tandasnya.(*)


BACA JUGA