Besok Jokowi Kampanye di Makassar, Berikut Prediksi Cuaca BMKG Sulsel
MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Calon presiden nomor urut 1, Joko Widodo dijadwalkan akan menghadiri kampanye akbar di Sulawesi Selatan tepatnya di Makassar dan Kabupaten Gowa, Minggu (31/3/2019).
Sementara itu, dari hasil prediksi cuaca oleh Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Sulsel, sejumlah wilayah di Sulsel berpotensi hujan ringan hingga lebat dari pagi hingga malam hari.
Seperti di pagi hari besok kondisi cuaca cerah berawan dan berpotensi hujan ringan di wilayah Makassar, Takalar, Sungguminasa, Pinrang, Parepare, Pangkajene, Maros dan Barru.
Sementara itu, untuk siang dan sore hari, hujan ringan dan berpotensi hujan sedang di sebagian wilayah Watansoppeng, Watampone, Sinjai, Masamba, Maros, Palopo dan Belopa. Bahkan hujan lebat disertai petir kilat di wilayah Pangkajene dan Barru.
Sedangkan malam hari hujan ringan di sebagian wilayah Sulawesi Selatan serta hujan sedang di wilayah Palopo, Belopa dan Makale. Kecuali berawan di wilayah Makassar, Sengkang, Watansoppeng, Takalar, Sungguminasa, Sidrap, Jeneponto, Benteng dan Selayar.
Senin dini hari, (1/4/2019) kondisi cuaca berawan dan berpotensi hujan ringan di sebagian wilayah Pinrang, Parepare, Pangkajene, Malili dan Barru. Selain itu, suhu udara: 22 – 31°C dengan kelembapan udara: 70 – 95.persen dan kecepatan angin: Barat – Barat Laut/ 10 – 30 km/jam.(*)