Sikap Tegas RMS Prioritaskan Kader di Pilkada 2020

Sabtu, 09 November 2019 | 17:18 Wita - Editor: Muhammad Fardi -

JAKARTA, GOSULSEL.COM – Ketua DPW Partai NasDem Sulsel, Rusdi Masse kembali menegaskan akan memperioritaskan kader di Pilkada 2020 mendatang. Penegasan ini kembali disampaikan RMS disela-sela Kongres ke II Partai NasDem di Jalan Expo Kemayoran Jakarta Pusat, Jumat malam (8/11/2019).

Hal itu disampaikan Rusdi saat memanfaatkan Kongres NasDem untuk bersilaturahmi dengan jajaran pengurus dan kader NasDem se Sulsel.

pt-vale-indonesia

Sebagai DPW NasDem Sulsel, Rusdi Masse terus memberi semangat ke kadernya, untuk dapat bekerja lebih maksimal, terutama pada kabupaten yang akan menyelenggarakan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2020.

RMS, akronim nama Rusdi Masse menekankan agar kader terus bekerja keras meyakinkan masyarakat dalam menghadapi Pilkada.

Menanggapi hal itu, Ketua DPD NasDem Bulukumba yang juga sebagai bakal calon Bupati Bulukumba 2020 mengakui wejangan RMS kepada dirinya, untuk terus melakukan sosialisasi di masyarakat.

“Ya, Pak Ketua RMS memberikan support untuk terus bekerja keras meyakinkan masyarakat Bulukumba untuk menghadapi pilkada. Beliau selalu menekankan bahwa kader menjadi prioritas yang akan diusung oleh Nasdem pada pilkada 2020,” kata Tomy Satria.

Tak hanya itu, Rusdi Masse kata TSY memintanya untuk terus melakukan sosialisasi ke masyarakat dan melakukan komunikasi politik dengan seluruh pemangku kepentingan masyarakat Bulukumba.

“Pak RMS selalu menekankan bahwa kader menjadi prioritas yang akan diusung oleh Nasdem pada pilkada 2020,” Jelas Tomy.

Untuk diketahui, di acara Kongres NasDem, Ketua Umum DPP NasDem, Surya Paloh membuka acara dengan berjalan khidmat, terlebih pidato kenegaraan yang disampaikan oleh Surya Paloh mengundang decak kagum para kader.(*)


BACA JUGA