#Sinjai
PMII Geruduk Mapolres Sinjai, Desak Teror Markas Diusut Tuntas
SINJAI, GOSULSEL.COM – Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) menggeruduk Kapolres Sinjai. Mereka melakukan aksi unjuk rasa mendesak pihak kepolisian mengusut tuntas aksi teror terhadap sekretariat atau markas PMII di Makassar Makassar beberapa waktu lalu.
Dalam orasi yang disampaikan, mereka menuntun Polda Sulsel maupun Polrestabes Makassar untuk mencari tau pelaku penyerangan markas PMII yang dilakukan oleh orang tak dikenal (OTK) menggunakan bom molotov dan panah.
Kordinator Aksi PMII Cabang Sinjai, Erwin menekankan, kejadian ini telah dilaporkan kepihak Kepolisian setempat, namun sampai saat ini belum mendapat kejelasan mengapa pihak kepolisian belum bisa mengungkap pelaku dibalik aksi teror dan penyerangan tersebut.
“Ini aksi damai sebagai bentuk keprihatinan kami terhadap sahabat kami yang menjadi korban pada Penyerangan Tersebut. Kami dari Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia menuntut kepada pihak kepolisian agar secepatnya menyelesaikan kasus ini,” teriak Erwin saat berorasi.
Hal yang sama ditegaskan Ketua PMII Sinjai, Mirwan. Ia mendesak kepolisian dalam hal ini Porlestabes Makassar dan Polda Sulawesi Selatan segera menangkap pelaku penyerangan Sekertariat PMII Kota Makassar.
“Apabila 2 x 24 jam pelaku penyerangan Sekertariat PMII Kota Makassar belum di temukan kami akan meminta Pengurus Besar (PB PMII) untuk melayangkan surat terbuka ke Presiden dan Kapolri jika Kapolda dan Kapolrestabes gagal dalam memimpin institusi Kepolisian di Wilayah Kota Makassar dan Sulawesi Selatan,” bebernya.
Wakapolres Sinjai, Kompol Sarifuddin yang menerima Mahasiswa berjanji akan meneruskan tuntutan mereka. “Kita akan menyampaikan ke Pak Kapolres Sinjai, untuk diteruskan langsung ke Bapak Kapolda dan Kapolrestabes Makassar,” pungkasnya.(*)