Wakil Wali Kota Makassar 2013-2018 Dr. Syamsu Rizal melepas relawan Sulsel Peduli dalam kegiatan 1000 pohon untuk Gunung Bawakaraeng di pelataran Masjid Al-Markaz Al-Islami, Makassar, Jumat (6/12/2019)

Penanaman Seribu Pohon di Gunung Bawakaraeng, Deng Ical Lepas Relawan Sulsel Peduli

Jumat, 06 Desember 2019 | 23:12 Wita - Editor: Andi Nita Purnama -

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Wakil Wali Kota Makassar 2013-2018 Dr. Syamsu Rizal melepas relawan Sulsel Peduli dalam kegiatan 1000 pohon untuk Gunung Bawakaraeng di pelataran Masjid Al-Markaz Al-Islami, Makassar, Jumat (6/12/2019).

Syamsul Rizal dalam sambutannya mengingatkan kepada relawan bahwa gerakan sosial ini punya dampak besar bagi masyarakat.

pt-vale-indonesia

“Meskipun gerakan ini kecil tapi dampaknya sungguh luar biasa bagi lingkungan, terutama bagi suplai air warga Kota Makassar” ujar Deng Ical.

Deng Ical melanjutkan dengan berpesan kepada seluruh volunteer agar tetap konsisten peduli terhadap lingkungan.

“Jangan berkecil hati kalau kegiatan kita ini belum didukung oleh pihak-pihak yang kita harapkan termasuk masyarakat banyak, tapi teruslah berkampanye agar gerakan ini disambut masyarakat”.

Gerakan Sulsel peduli merupakan gerakan gabungan beberapa organisasi lingkungan, sosial dan masyarakat yang berada di Kota Makassar.(*)


BACA JUGA