Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sulawesi Selatan (Sulsel) menggelar Bakti Sosial di Car Free Day (CFD) Boulevard, Minggu (1/03/2020).

Gelar Bakti Sosial, KNPI Sulsel Layani Masyarakat di CFD Boulevard

Minggu, 01 Maret 2020 | 17:30 Wita - Editor: Dilla Bahar -

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sulawesi Selatan (Sulsel) menggelar Bakti Sosial di Car Free Day (CFD) Boulevard, Minggu (1/03/2020). Bakti sosial ini meliputi empat item acara, yakni Layanan Konsultasi Hukum, Layanan Konsultasi Kesehatan, Donor Darah, dan Senam Pagi.

Kegiatan tersebut merupakan rangkaian pelantikan pengurus DPD KNPI Sulsel. Pelantikan sendiri akan berlangsung di Sekolah Polisi Negeri (SPN) Polda Sulsel pada 7 dan 8 Maret.

pt-vale-indonesia

Ketua Panitia Pelaksana, Indira Mulyasari Paramastuti mengatakan, bahwa kegiatan tersebut digelar untuk membantu kebutuhan masyarakat soal kesehatan dan masalah hukum. Pihaknya pun berinisiatif menggelar kegiatan ini sembari melakukan senam pagi di CFD. Pemilihan tempat kegiatan ini pun tidak sembarangan.

“Jadi kami memang mencari tempat yang banyak menarik perhatian orang-orang dengan sendirinya,” katanya.

Lanjut, Mantan Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar ini juga menjelaskan sedikit mengenai item kegiatan tersebut. Misalnya, saja dalam konsultasi kesehatan, masyarakat dapat memeriksa kesehatan mereka.

Sementara itu, untuk konsultasi hukum, masyarakat bisa menkonsultasikan mengenai permasalahan hukum yang dihadapinya. Bahkan, usai bakti sosial ini, mereka juga bisa melakukan konsultasi lanjut.

“Kemudian pemeriksaan kesehatan, kita sediakan memang supaya masyarakat, tidak perlu susah lagi cari tempat puskesmas untuk hanya memeriksa tekanan darah dan lain-lain. Kalau konsultasi hukum, konsultasinya apa saja, dan ini gratis dan setelah itu kalau mau lanjut boleh,” lanjutnya.

Dara asal Makassar ini berharap KNPI Sulsel bisa memberikan pandangan kepada masyarakat bahwa pihaknya bisa memajukan Sulsel. Dengan anak muda, menurutnya, kedepannya Sulsel bakal bisa berjaya.

“Kita berharap ada opini publik yang terbangun bahwa di Sulawesi Selatan, ada anak anak muda yang berhimpun di KNPI, kita semua mau berbuat, kita semua mau berdaya dan sulsel berjaya. (*)

*Reporter: Agung Eka


BACA JUGA