#

Rapid Test Pemkab Bulukumba Periksa 150 Orang di Hari Pertama

Kamis, 09 Juli 2020 | 18:05 Wita - Editor: Dilla Bahar - Reporter: Khaerul Fadli - Gosulsel.com

BULUKUMBA, GOSULSEL.COM–Pemerintah Kabupaten Bulukumba melalui Dinas Kesehatan melaksanakan Rapid Test Covid-19 secara gratis kepada masyarakat yang akan melakukan perjalanan keluar daerah. Rapid Test ini dipusatkan di tribun Lapangan Pemuda selama 3 hari.

Pada hari pertama, Kamis (9/7/2020) sebanyak 150 orang diambil sampel darahnya untuk diuji pada alat rapid test. Hasilnya, 1 orang perempuan usia 60 tahun alamat Bontobahari memiliki hasil reaktif, sehingga petugaspun melanjutkan dengan pengambilan sampel tes Swab kepada yang bersangkutan.

pt-vale-indonesia

Adapun 149 orang lainnya langsung mendapatkan Surat Keterangan telah melakukan  Rapid Test Antibody IgM/IgG dengan hasil Non Reaktif.

Pelaksanaan rapid test yang dimulai sekitar pukul 09.00 sampai pukul 13.00 dilakukan oleh petugas dengan berpakaian APD lengkap. Hampir empat ratusan orang mendaftar di hari pertama, sehingga pendaftar yang tidak terlayani Rapid Test dilakukan di hari berikutnya.

Bupati dan Wakil Bupati Bulukumba secara bergantian memantau pelaksanaan Rapid Test di lapangan Pemuda.

Bupati Bulukumba, AM Sukri Sappewali mengatakan Rapid Test Covid-19 ini untuk meringankan beban biaya warga Bulukumba yang akan keluar daerah untuk urusan pekerjaan, sekolah dan maupun tugas dinas.

“Surat keterangan ini (hasil Rapid Test) bisa digunakan anak-anak kita yang kembali sekolah atau mendaftar di Makassar atau di wilayah lain,” pungkas AM Sukri Sappewali. 

Sementara itu Wakil Bupati Tomy Satria Yulianto saat memantau menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai upaya memberikan fasilitas gratis kepada warga di tengah dampak ekonomi yang ditimbulkan oleh pandemi Covid-19.

“Rapid Test yang berlangsung selama 3 hari ini hanya semacam Kick-Off saja sebagai penanda pemerintah hadir memberikan layanan. Ke depan pelaksanaan Rapid Test ini akan dilanjutkan di Puskesmas wilayah masing-masing,” kunci Tomy.   

Salah seorang warga Tanete Kecamatan Bulukumpa, Endang Karmila yang menemani anaknya Rapid Test mengaku bersyukur dan berterima kasih dengan adanya Rapid Test secara gratis ini.

Ia menyebut tes Covid-19 tersebut sangat membantu warga yang memiliki anak yang akan kembali mondok di pesantren sehingga tidak perlu mengeluarkan biaya test.

“Pondok Pesantren 77 Kajuara Bone tempat anak saya mondok mensyaratkan surat keterangan hasil Rapid Test jika mau masuk kembali di pesantren. Jadi ini sangat membantu,” kata Endang.(*)


BACA JUGA