Pemkot Makassar melaksanakan tes swab massal.

Tes Swab Massal di Empat Kecamatan Episentrum Covid-19 Berakhir Besok

Kamis, 22 Oktober 2020 | 19:08 Wita - Editor: Dilla Bahar - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Makassar terus menggelar tes swab massal. Terbaru, pihaknya menyasar empat kecamatan episentrum penyebaran Covid-19.

Adapun empat kecamatan tersebut, yakni Rappocini, Biringkanaya, Tallo dan Mamajang. Dimulai pada 20 Oktober lalu, Dinkes telah menggelar tes di Tallo dan Mamajang.

Selanjutnya ialah Biringkanaya pada hari ini, Kamis (22/10/2020). Pemeriksaan swab massal akan berlangsung di Sudiang Raya, Bulurokeng, Sudiang, Paccerakkang, dan Daya.

Terakhir, Kecamatan Rappocini, besok, Jumat (23/10/2020). Di wilayah ini, ada empat Puskesmas yang menjadi tempat pemeriksaan ialah Minasa Upa, Kassi-Kassi, Mangasa, dan Ballaparang.

Sebelumnya, Kepala Dinkes Kota Makassar, Naisyah Tun Azikin mengatakan tes swab massal kembali dilakukan di kecamatan potensi zona merah. Ini setelah tes tahap pertama dan kedua minim partisipasi dari masyarakat.

“Kita liat ada beberapa kecamatan yang memang itu ditemukan kasus positif banyak, tapi yang ikut tes swab itu sedikit,” ungkap Naisyah, Rabu (21/10/2020).

“Rappocini, Tallo, Biringkanayya, dan Mamajang tinggi jumlah kasusnya tapi sedikit pemeriksaannya. makanya kita kembali Massifkan pencarian dengan tes swab lagi,” jelasnya. (*)


BACA JUGA