Pembagian takjil oleh IKWI Sulsel berlangsung di depan Kantor PWI Sulsel, Jalan AP Pettarani, Rabu (21/04/2021)

Kenakan Kebaya, IKWI Sulsel Bagikan Takjil Sambut Hari Kartini dan Ramadhan

Rabu, 21 April 2021 | 21:01 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Agung Eka - Gosulsel.com

MAKASSAR, GOSULSEL.COM — Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Sulsel menggelar kegiatan bagi-bagi takjil di depan Kantor PWI Sulsel, Jalan Pettarani, Rabu (21/04/2021). Kegiatan digelar menyambut bulan Ramadhan sekaligus Hari Kartini yang jatuh pada hari ini.

Mengenakan baju kebaya, mereka berdiri di pinggir jalanan menanti para pengendara. Masing-masing pengurus terlihat membagikan takjil ketika pengendara menghampiri mereka.

pt-vale-indonesia

Disampaikan Wakil Ketua Bidang 3 Kesejahteraan Rakyat (Kesra) IKWI Sulsel, Mardiana, kegiatan ini merupakan salah satu program dibidangnya. Bertujuan membantu sesama di momen bulan suci Ramadhan ini.

“Kebetulan ini juga program kami. Jadi dibagikan ke pengendara yang melintas di depan Kantor PWI. Dananya itu sukarela dari anggota,” ucap Mardiana.

Sedangkan pihaknya juga mengenakan baju kebaya dalam rangka menyambut Hari Kartini. Mardiana mengaku bahwa IKWI Sulsel turut mengenang perjuangan Kartini sebagai tokoh emansipasi perempuan.

“Ini karena kita memperingati hari Kartini. Dengan semangat Kartini, meskipun Covid-19 itu tidak melemahkan kita untuk berbagi,” sambungnya.

Di tempat yang sama, Wakil Ketua Bidang 1 IKWI Sulsel, Andi Muliati menyebut bahwa kegiatan dalam menyambut Ramadhan tidak hanya bagi takjil. Juga pihaknya akan menyambangi beberapa panti asuhan untuk memberikan bantuan.

“Ada sekitar lima panti asuhan yang akan didatangi. Ini masih dalam pendataan. Kan di bulan Puasa ini banyak orang lain yang juga ke panti asuhan. Tapi kita ingin tempat yang tidak pernah tersentuh sama sekali,” tukas Muliati.(*)


BACA JUGA