Anggota Komisi IX DPR-RI Hasna Syam kunjungi RSUD dr. Palaloi, Kabupaten Maros, Jumat (4/6/2021) siang tadi
#

Nasdem Maros Dampingi Hasna Syam Salurkan Bantuan Alkes ke RSUD dr Palaloi

Jumat, 04 Juni 2021 | 19:08 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Muhammad Yusuf - GoSulsel.com

MAROS, GOSULSEL.COM — Anggota komisi IX Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPR-RI) Hasna Syam kunjungi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Palaloi, Kabupaten Maros, Jumat (4/6/2021) siang tadi. 

Kali ini kunjungan dokter gigi itu didampingi empat anggota dewan dari fraksi Nasdem Maros antara lain Kadir HL, Fatmawati, Yusuf Sarro dan A. Syahril Mappangara, dalam rangka penyaluran bantuan alat kesehatan (Alkes) berupa ventilator, APD, masker, oksigen concentrator, face shield dan sejumlah alat kesehatan lainnya. Penyerahan Alkes tersebut dilakukan diruang pertemuan RSUD dr. Palaloi. 

pt-vale-indonesia

Dalam sambutannya Hasna Syam mengatakan bantuan ini merupakan langkah dan dukungan DPR-RI kepada petugas medis yang hingga detik ini menjadi garda terdepan dalam melakukan penanganan Covid-19.

“Dukungan moril seperti ini yang bisa kami lakukan saat ini. Memberikan bantuan alat pelindung diri dan alkes lainnya kepada rumah sakit dan juga puskesmas,” tutur istri Bupati Kabupaten Barru itu. 

Besan mantan wakil presiden RI Jusuf Kalla itu juga bilang, penyaluran alkes ini merupakan bentuk ikhtiar dan aksi nyata DPR menghadapi pandemi. 

“Semua tenaga medis mesti terlindungi. Mulai dari puskesmas yang merupakan pintu pertama penanganan sampai ke rumah sakit,” katanya. 

Direktur RSUD Palaloi dr. Fitri Adhicahya usai menerima langsung bantuan tersebut mengatakan, meskipun saat ini Kabupaten Maros secara umum sudah masuk pada kategori zona hijau atau zero kasus. Namun, APD dan alkes lainnya masih sangat dibutuhkannya. 

“Allhamdulillah, kami ucapkan banyak terimakasih. Support dan bantuan seperti ini adalah semangat tersendiri bagi kami. Tidak hanya tenaga medis tapi semua pekerja dilingkup rumah sakit dan puskesmas,” ungkapnya.(*)


BACA JUGA