Pemkab Gowa Tingkatkan Kerjasama Dengan BPJS Ketenagakerjaan
GOWA, GOSULSEL.COM— Pemerintah Kabupaten Gowa terus gencar melakukan perlindungan kerja bagi pegawai Aparatur Sipil Negera (ASN) maupun non-ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa.
Hal ini diungkapkan Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan ketika menerima audience BPJS Ketenagakerjaan Cabang Makassar di Baruga Karaeng Galesong Kantor Bupati Gowa, Senin (26/7/2021).
“Pada dasarnya kami menyambut baik upaya BPJS Ketenagakerjaan. Tentunya ini akan sangat bermanfaat bagi seluruh pekerja di Kabupaten Gowa dan keluarganya,” katanya.
Bupati Adnan menjelaskan, manfaat dari jaminan kecelakaan kerja adalah mendapatkan jaminan pelayanan kesehatan dan santunan berupa uang sedangkan manfaat jaminan kematian akan mendapatkan santunan kematian yang akan meringankan beban keluarga yang ditinggalkan.
Hingga hari ini angka kepesertaan BPJS sudah mencapai angka 80%. Hal ini menurut Adnan adalah berkat kerjasama yang baik antara Pemerintah Kabupaten Gowa dengan BPJS Ketenagakerjaan.
“Kunjungan hari ini yang pertama sebagai bentuk silaturahim kepada Pak Bupati, karena saya juga baru menjabat sebagai Kepala Cabang Makassar,” ujar Hendrayanto, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Makassar.
Selanjutnya Hendrayanto juga meminta dukungan dari Bupati Gowa agar berkolaborasi lebih lagi terkait inovasi yang dapat dilakukan untuk memaksimalkan perlindungan tenaga kerja di wilayah Kabupaten Gowa.
“Utamanya perlindungan kepada tenaga non-ASN, para pekerja baik formal maupun informal, serta tenaga konstruksi yang ada di wilayah Kabupaten Gowa,” tambahnya.
Turut hadir mendampingi Bupati Gowa, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, H. Salehuddin dan Kepala Bagian Kerjasama Hj. Emy Pratiwi Hosen. (*)