Ketua DPC Partai Demokrat Gowa, Rismawati Kadir Nyampa periode 2023-2028

Dipilih Jadi Ketua DPC Demokrat Gowa, Rismawati Kadir Nyampa Segera Rampungkan Struktur Kepengurusan

Jumat, 13 Januari 2023 | 16:42 Wita - Editor: Dilla Bahar - Reporter: Endra Sahar - Gosulsel.com

GOWA, GOSULSEL.COM-Rismawati Kadir Nyampa dipilih sebagai Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Gowa.

Terpilihnya Rismawati Kadir Nyampa sebagai Ketua DPC Partai Demokrat Gowa itu telah diumumkan oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Demokrat Sulsel untuk periode 2023-2028.

pt-vale-indonesia

“Alhamdulillah DPP telah menetapkan saya sebagai Ketua DPC Demokrat Gowa terpilih. Segera kami rampungkan struktur kepengurusan untuk dikirim ke BPOKK melalui DPD,” kata Rismawati Kadir Nyampa saat dikonfirmasi, Jum’at (13/1/2023).

Selain merampungkan kepengurusan partai Demokrat di Gowa, anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan ini juga mengatakan bahwa, akan segera tancap gas menjalankan agenda-agenda partai Demokrat setelah dirinya dilantik.

“Setelah pelantikan kita tancap gas menjalankan agenda-agenda kepartaian,” ujarnya.

Dia mengaku, partai Demokrat Gowa akan terbuka kepada siapapun untuk bergabung dengan partai berlambang Mercy itu.

“Kami terbuka kepada siapa pun untuk bergabung dengan Partai Demokrat yang sevisi memberikan pengabdian terbaik membangun negeri ini khususnya kabupaten Gowa,” tuturnya.

Ditanya kapan agenda pelantikan, dirinya sebagai Ketua DPC Partai Demokrat Gowa, Rismawati Kadir Nyampa menyebutkan masih menunggu jadwal dari DPP pusat.

“Untuk pelantikan kita tunggu jadwal dari DPP,” pungkasnya. (*)


BACA JUGA