Mudahkan Pelayanan Publik, Adnan-Rauf Resmikan MPP Gowa

Senin, 26 Februari 2024 | 21:12 Wita - Editor: Andi Nita Purnama - Reporter: Endra Sahar - Gosulsel.com

GOWA, GOSULSEL.COM — Bupati dan Wakil Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan dan Abdul Rauf Malaganni meresmikan Mall Pelayanan Publik (MPP), Senin (26/02/2024).

MPP hadir untuk mempermudah masyarakat dalam pelayanan publik. Ada 147 layanan yang diakomodir dan sudah berbasis pelayanan digital.

pt-vale-indonesia

147 layanan itu berasal dari 12 OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Gowa, 8 BUMN seperti PLN dan dan BUMD, serta 9 instansi vertikal.

Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan YL menyampaikan, MPP merupakan komitmen pemerintah kabupaten Gowa dalam menghadirkan konsep pemerintahan yang berbasis digital. Terkhusus dalam segi pelayanan.

“Dengan peningkatan dari E-Government menjadi Smart Government, hari ini masyarakat tidak cukup dengan hanya puas saja. Masyarakat ingin lebih ingin bahagia ketika memperoleh layanan dari pemerintah,” ungkap orang nomor satu di Gowa ini.

MPP dibangun di atas lahan seluas 8.450m2 dengan luas gedung 3.503m2 dan area pelayanan seluas 1.287m2. Mal ini dilengkapi dengan beberapa fasilitas penunjang lain seperti klinik UMKM untuk membantu para pelaku usaha bisa berkembang lewat digitalisasi.

Adnan juga mengatakan MPP merupakan bukti nyata komitmen pemerintahan Adnan-Kio dalam menghadirkan pelayanan yang prima untuk masyarakat.

“Soft Launching hari ini kita laksanakan juga sebagai penanda tepat 8 tahun masa pemerintahan saya bersama Pak Wakil Bupati. Ini kan juga merupakan janji politik saya bersama pak Wakil Bupati,” ujarnya.

Turut hadir dalam peresmian tersebut, Kepala Divisi Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Sulsel, Sekretaris Bapenda Sulsel, Pimpinan BUMN dan BUMD Kabupaten Gowa, Para Pimpinan SKPD dan Camat Lingkup Pemkab Gowa serta Pimpinan Instansi Vertikal yang ada di Kabupaten Gowa.(*)


BACA JUGA