Ilustrasi

BMKG : Gelombang Perairan Sulsel Masih Normal

Senin, 14 Desember 2015 | 19:49 Wita - Editor: Arul Ramadhan - Reporter: Evi Novitasari - Go Cakrawala

Halaman 1

Makassar, GoSulsel.com – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) wilayah IV Makasssar menghimbau masyarakat, khususnya nelayan agar perlu mengantisipasi hujan. Sementara kondisi angin, serta tinggi gelombang untuk satu minggu kedepan diperairan Sulawesi Selatan masih dalam kategori normal.

“Kalau untuk kondisi cuaca bulan Desember di daerah Makassar memang hujannya sudah merata. Nah untuk daerah perairannya sendiri dari pantauan citra radar BMKG memang sudah tumbuh awan-awan hujan,” kata Dofiali Dwi T, Forcaster unit Pelayanan BMKG saat ditemui dikantornya, Jalan Rasing, Senin, (14/12/2015).

“Untuk para nelayan kita menghimbau hanya untuk hujannya saja karena memang sudah masuk musim penghujan tapi kalau untuk gelombangnya perairan Sulawesi Selatan masih dalan batas normal tidak tinggi karena anginnya memang tidak kencang, hanya waktu kemarin memang ada angin kencang tapi untuk satu minggu kedepan ini masih normal cukup antisipasi hujan saja,” jelasnya.

Halaman 2

Dofiali menambahkan, puncak musim penghujan akan berlangsung pada bulan Januari hingga Februari 2016 mendatang. “Puncak musim penghujan akan terjadi di Januari hingga februari 2016. Jadi masyarakat cukup antisipasi hujan saja kalau angin dan gelombang masih batas normal,”tutupnya.


BACA JUGA