Tobiko Snack, Cemilan Jepang Bentuk Ikan yang Bisa Dipilih Isinya di Mal Trans
Halaman 1
Makassar, GoSulsel.com – Bentuk ikan jadi keunikan tersendiri dari Tobiko Snack. Inilah yang jadi salah satu alasan para penikmatnya senang dengan makanan ringan ini.
Di Makassar, kedai yang menjual cemilan khas Jepang ini baru berumur 5 bulan. Tapi di usianya yang seumur padi itu, pelanggannya sudah cukup banyak.
“Tobiko ini baru sekitaran 5 bulan. Tapi pembelinya lumayan banyak karena bentuknya yang lucu, katanya yang beli,” kata Janna yang bekerja sebagai pelayan di kedai itu, saat dijumpai GoSulsel.com, Selasa (12/01/2016).
Rasa dari tobiko ini begitu gurih. Apalagi di dalamnya ada varian isian yang bisa dipesan sendiri.
Halaman 2
“Rasa dari tobiko ini ada beberapa varian. Ada chocolate, cheese, blueberry, ovomaltine, nuttela, marshmallow, kitkat, green tea, red bean, oreo, sama chocolate cheese. Jadi bisa dipilih rasanya,” lanjut Janna.
Harga tobiko relatif terjangkau. Mulai dari Rp 5 ribu sampai Rp 7 ribu per porsi. Jika tertarik mencobanya, datang saja ke Mal Trans Makassar (depan Carrefour). Kedai mini ini buka tiap hari sejak pukul 10 pagi sampai pukul 10 malam.
Berikut foto-fotonya:
Halaman 3
Halaman 4
Halaman 5
(*)