Siswa Pelayaran BP2IP Barombong Gembong Curanmor

Selasa, 15 Maret 2016 | 15:27 Wita - Editor: Irfan Wahab - Reporter: Fauzan - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Tiga pemuda diamankan aparat Kepolisian Sektor Rappocini karena kedapatan membawa Kunci Later T saat melintas di Jl. Monumen Emmy Saelan, Selasa (15/3/2016) sekira pukul 02.00 dini hari tadi.

1 diantara 3 pemuda tersebut adalah pelajar dari sekolah pelayaran BP2IP Barombong, Abu Ayyub Al-Anshari (20) warga Jl. Muhajirin lorong 2 Makassar. Sedang kedua kawannya masing-masing Bismar Suardiman (20) dan Alauddin alias Aldi (18), keduanya merupakan warga BTN Gowa Mas, Kab. Gowa.

pt-vale-indonesia

Kapolsek Rappocini, Kompol Muari menjelaskan bahwa Kunci Later T tersebut di temukan di kantong celana kanan belakang milik Bismar Suardiman.

“Pada saat digeledah kami menemukan kunci T di celana Bismar Suardiman, ketiganya kemudian kami gelandang ke Mapolsek Rappocini untuk menjalani pemeriksaan” ujar Muari.

Ternyata, Lanjut Muari, dari hasil interogasi ketiganya merupakan komplotan curanmor yang lihai dalam melakukan aksinya.

Halaman:

BACA JUGA