Pilkada Takalar
#

Sekda Takalar Ragu Bakal Dipilih Incumbent

Kamis, 24 Maret 2016 | 16:31 Wita - Editor: Syamsuddin - Reporter: Muhammad Seilessy - GoSulsel.com

Makassar, Gosulsel.com – Sekertaris Daerah (Sekda) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Takalar Nirwan Nasrullah yang digadang-gadang bakal maju bergandengan dengan incumbent Burhanuddin Baharuddin, dalam Pilkada Takalar masih ragu untuk melangkah menggarap dukungan di akar rumput dan dukungan partai.

Pasalnya, hingga kini dirinya masih menunggu kepastian untuk tetap digandeng oleh Burhanuddin, sebagai bakal calon wakil Bupati.  Hal ini membuat dia belum bergerak merapatkan ke partai bahkan belum membentuk tim pemenangan untuk bekerja menggalang dukungan.

pt-vale-indonesia

“Saya belum mendaftar dan belum membentuk tim. Saya masih menunggu hasil dari beliau (Burhanuddin) untuk dipaketkan saya sebagai 02, karena banyak calon yang juga merapat ke beliau,” ungkap Nirwan kepada GoSulsel.com saat dihubungi via telpon, Kamis (24/03/2016).

Dia mengatakan dirinya juga belum mengkomunikasikan hal tersebut kepada Burhanuddin. Dia juga menyerahkan sepenuhnya kepada Burhanuddin untuk memilih bakal calon wakil Bupati yang layak untuk melaju dalam pencalonan nanti.

“Tentunya Pak Bur juga akan melakukan survei karena kepada pasangannya. Nanti masuk survei baru dilihat siapa yang akan didorong bersama beliau. Saya belum melangkah jauh karena saya PNS,” jelasnya.(*)


BACA JUGA