Aty Kodong Bersama Kapolres Pangkep di Acara HUT ke-56 Kepulauan Pangkep

Juara 2 DA1 Asal Selayar, Aty Kodong Hibur Warga di Pulau Tupabbiring di Pangkep

Sabtu, 02 April 2016 | 13:59 Wita - Editor: Irfan Wahab -

Makassar, GoSulsel.com – Aty Kodong, asal Kepulauan Selayar,  pemenang juara 2 di ajang D Academy 1 (DA1) yang disiarkan Indosiar, menghibur warga Langkadea Kec. Tupabbiring pada hari ini, Sabtu (2/4/2016).

Dengan diiringi sebuah gitar, Aty Kodong menyanyikan 2 buah lagu ciptaan M Hidayat, Kapolres Pangkajene Kepulauan.

pt-vale-indonesia

Kepada GoSulsel.com, Aty membenarkan bahwa dirinya tengah berada diatas kapal yang berjumlah 50 kapal, menuju pulau Sabutung bersama Kapolres Pangkajene Kepulauan. Sebelumnya, Aty dari pulau Langkadea Kec. Tupabbiring melepaskan 56 Tukik di pulau Langkadea Kec. Tupabbiring, pelepasan itu dalam rangka memperingati HUT ke-56 Kab Pangkajene dan Kepulauan.

“Lagi diatas kapalka ini bersama pak kapolres menuju pulau Sabutung mau mengecek pembangunan posko polisi dan ziarah kuburan wali, orang yang pertama kali menyiarkan agama Islam disitu. Tadi darika di pulau Tupabbiring acara lepas Tukik,” jelas Aty dengan logat Makassarnya, saat dihubungi melalui telepon.

Setelah berkunjung ke pulau itu, Aty mengungkapkan bahwa ia akan ke Selayar tanggal 4 April 2016 nanti bersama dengan Kapolres Pangkajene Kepulauan, untuk menghadiri acara kunjungan kerja Kapolda Sulselbar sekaligus dirinya pulang kampung. Di acara itu, selain Kapolda Sulselbar, akan dihadiri seluruh kapolres se-Sulselbar.

Halaman:

BACA JUGA