KPPU Sidak RPH Pantau Harga Daging di Makassar

Senin, 13 Juni 2016 | 10:39 Wita - Editor: Iin Nurfahraeni - Reporter: Fauzan - GoSulsel.com

Makassar, Gosulsel.com – Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU), M Syarkawi Rauf bersama Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Agus Arifin Nu’mang melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) di Rumah Potong Hewan (RPH) Tamangapa, Kec. Manggala, Senin (13/6/2016) sekira pukul 03.00 dini hari.

Setibanya di lokasi pemotongan hewan tersebut Syarkawi langsung memantau dan memperhatikan aktivitas pemotongan hewan di RPH Tamangapa tersebut.

pt-vale-indonesia

Dalam perbincangannya bersama Wakil Gubernur Sulsel, Agus Arifin Nu’mang, Syarkawi menjelaskan bahwa harga daging sapi di Sulsel masih cenderung stabil yakni diharga Rp. 90 ribu per Kilogramnyan.

“Harga yang ada di sini (Sulsel) masih seperti 3 Minggu sebelum puasa. Bahwa normalnya sudah sampai di end user atau konsumen itu mencapai Rp90 ribu per kilogram”kata M Syarkawi Rauf.

Selain itu Syarkawi menyebutkan, sekiranya ada kenaikan harga daging sapi lokal di Sulsel itu hanya ada di kisaran antara Rp. 5 ribu sampai Rp. 10 ribu.

“Kenaikan tersebut masih dalam batas toleransi mengingat tingginya konsumsi daging sapi lokal selama bulan Ramadan,” lanjutnya.

Halaman:

BACA JUGA