Deng Ical kunjungi pasar Pannampu yang musnah terbakar.
#

Deng Ical Kunjungi Lokasi Kebakaran Pasar Pannampu

Senin, 27 Juni 2016 | 08:46 Wita - Editor: Baharuddin - Reporter: Citizen Reporter

Makassar,GoSulsel.com – Usai melaksanakan sholat tarwih berjamaah di Mesjid Al-Muawwana, Wakil Walikota Makassar, Dr Syamsu Rizal MI, meninjau langsung lokasi kebakaran, di Jl Pannampu, RW 01 RT 06, Kelurahan Pannampu, Kecamatan Tallo, Minggu (26/6/2016)

Saat tiba Pukul 11.30 WITA, Pria yang dikenal sombere itu harus berjalan kaki masuk sejauh 200 meter dari jalan raya menuju lokasi kebakaran, hal itu dikarenakan lokasi terjadinya kebakaran terletak di tengah pemukiman padat warga.

pt-vale-indonesia

Deng Ical yang melihat langsung pemukiman warga yang habis kebakaran tak kuasa melihatnya, tampak rawut wajahnya yang sedih dan matanya berkaca-kaca melihat keadaan pemukiman warga yang telah rata di lalap sijago merah siang tadi.

Setelah itu, Ia pun menghampiri satu persatu warga korban kebakaran sambil memeluk dan memberi suport kepada warga yang tengah meratapi rumahnya yang rata dilalap api. Salah satu warga korban kebakaran, Amir berujar kepada Deng Ical.

“Labbusuki Deng Ical. Rata ngaseng degan tanah rumahku kodong sambil menujuk rumahnya telah rata dilalap sijago merah. Deng ical pun menjawab “sabarki Deng, sambil menahan air matanya.

Halaman:

BACA JUGA