Persiapan yang Dilakukan Nelayan Paotere sebelum melaut

Sebelum Melaut, Ini Persiapan yang Dilakukan Nelayan Paotere

Senin, 25 Juli 2016 | 18:49 Wita - Editor: Irfan Wahab - Reporter: Ahmad Syadiq - GoSulsel.com

Makassar, GoSulsel.com – Aktifitas melaut nelayan sekitar Pelabuhan Paotere baru dimulai setelah Magrib tiba. Untuk itu sejumlah persiapan dilakukan oleh para nelayan.

Salah satu nelayan, Mustamin mengatakan bahwa persiapan sebelum melaut itu yang paling penting adalah bekal, bahan bakar dan jaring.

pt-vale-indonesia

“Kalau mau melaut itu persiapannya yang penting adalah bekal, jaring sama bahan bakar solar,” ujar Mustamin.

Mustamin juga mengatakan bahwa lama mereka di laut adalah 12 jam sekali melaut dan bahan bakar yang dibutuhkan mencapai 40 liter.

“Kita itu di laut 12 jam, jadi kalau berangkat jam 7 malam, pulangnya biasa jam 7 pagi, tapi tergantung juga kondisi mesin kapal. Kalau solarnya biasa 40 liter dipakai pulang pergi”, lanjut Mustamin.

Halaman:

BACA JUGA